Musyawarah Besar HIMGOVERA TAHUN 2022

Sukoharjo. Minggu, 16 Oktober 2022. Himpunan Mahasiswa Pendidikan Geografi Universitas Veteran Bangun Nusantara (HIMGOVERA) telah menyelenggarakan Musyawarah Besar HIMGOVERA atau MUBESGO yang dilaksanakan di Ruang Sidang FKIP Univet Bantara, Sukoharjo. Mubesgo merupakan salah satu program tahunan yang rutin diadakan di setiap akhir kepengurusan. Kegiatan ini bertema “Regenerasi Kepemimpinan Dalam Membentuk Kepengurusan yang Bersolidaritas dan Berintegritas” dengan tujuan untuk melakukan regenerasi kepengurusan dengan memilih ketua umum baru pada periode selanjutnya serta mengubah dan menetapkan AD/ART HIMGOVERA. Dihadiri oleh Ketua Program Studi Pendidikan Geografi, Tamu Undangan, Demisioner, Pengurus, dan Anggota HIMGOVERA dengan jumlah 29 orang.

Sesi foto bersama

Kegiatan ini dibuka oleh Moderator Roni Setiyawan, dilanjutkan dengan Laporan Ketua Panitia oleh Noviyanti Lestari, Sambutan Ketua Umum HIMGOVERA Dika Yuliana, dan Sambutan oleh Ketua Program Studi Pendidikan Geografi Ibu Ary Wijayanti, M. Pd. Pada Mubesgo kali ini Ketua Umum HIMGOVERA  Dika Yuliana turut hadir secara virtual dikarenakan sedang mengikuti Pertukaran Mahasiswa Merdeka di Universitas Samudra, Aceh. Dalam sambutanya “Mengucapkan terima kasih kepada teman – teman yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan Musyawarah Besar HIMGOVERA atau MUBESGO dan berharap kegiatan ini dapat menghasilkan pemimpin yang amanah dan bertanggungjawab”.

 

 

 

 

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *